Pengolahan data masukan dan luaran hasil pemodelan atau pengolahan data lain yang dilakukan secara kontinyu atau berulang-ulang pada periode waktu tertentu, perlu dibantu oleh program aplikasi yang dibangun secara khusus untuk keperluan tersebut. Program aplikasi ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman seperti C++, Borland Delphi, Visual Basic dan lain-lain, sehingga tampilan antar mukanya (interface) dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.
Program aplikasi ini dapat didesain secara otomatis untuk melakukan pengolahan data masukan dan luaran hasil pemodelan serta melakukan proses tertentu yang diinginkan pengguna. Sebagai contoh, hasil pemodelan gelombang Tsunami dapat diintegrasikan dengan analisis GIS Kelautan untuk menghitung luas area yang tergenang/tersapu gelombang Tsunami dan digabungkan dengan peta rawan Tsunami. Jika program aplikasi tersebut digunakan untuk memonitor gempa secara realtime maka program aplikasi tersebut berfungsi sebagai peringatan dini Tsunami (Tsunami Early Warning System).
Contoh lainnya adalah hasil pemodelan di suatu perairan dengan menggunakan berbagai macam modul model yang tersedia dan digabungkan dengan sistem pendukung pengambil keputusan (decision support system) akan menghasilkan program aplikasi sistem pendukung pengambil keputusan sumberdaya pesisir dan pariwisata pantai. Tujuan program aplikasi ini adalah untuk menentukan pemanfaatan daerah pesisir dan lokasi pariwisata pantai.
Jika membutuhkan bantuan dan dukungan pengolah data yang berkaitan dengan persiapan data pemodelan atau pengolahan data untuk keperluan lainnya dapat Klik DAFTAR PENGOLAHAN DATA